Pages

Saturday, November 28, 2015

Beternak Gurame Usaha yang Menjanjikan


Usaha perikanan banyak memberikan pendapatan bagi masyarakat meski awalnya sering dipandang sebelah mata. Sebagai salah satu pendukung kebutuhan pangan dan kehidupan yang bergizi, ikan memberikan asupan gizi yang cukup sehingga banyak orang kini mengkonsumsinya. Apalagi dalam membudidayakannya telah banyak mengalami kemajuan sehingga untuk mengembangkan usaha ini banyak menarik minat dan perhatian dari berbagai pihak.
Hal inilah yang dialami oleh Wiwid bersama Bambang yang merintis usaha perikanan di Desa Jambidan Kecamatan Banguntapan Kabupaten Bantul. Melihat banyaknya tenaga kerja produktif di desanya berbondong-bondong mencari kerja, mereka tertantang untuk membuktikan bahwa perikanan bisa memberikan penghidupan.
Sehingga pada tahun 1998 mereka mencoba untukmembudidayakan lele dan memperoleh hasil yang cukup bagus. Mereka berdua memulai usaha ini hanya berbekal modal Rp50.000,- dan hingga saat ini usaha ini telah manjadi sentra proyek percontohan tingkat nasional. Melihat hasil yang cukup menjanjikan, banyak masyarakat sekitar tertarik untuk mengembangkannya, apalagi saat itu krisis moneter sedang melanda.
Konsumen
Konsumen ikan gurameh sebagian besar dari masyarakat kalangan menengah keatas, karena harga jual ikan gurameh terbilang cukup tinggi. Selain itu target pasar yang dapat diambil adalah perusahaan katering, pelaku bisnis restoran, maupun penjual ikan gurameh yang ada di pasaran.
Pendirian Kelompok Usaha Tani
Melihat banyaknya minat dari masyarakat sekitar, Wiwid dan Bambang ditambah Heru mendirikan kelompok tani ikan. Dengan berdirinya kelompok tani ini diharapkan :
1. Menambah motivasi untuk terus maju
2. Mendapatkan ilmu yang bermanfaat untuk mengembangkan usaha ini
3. Menjaga kekompakan
4. Mempunyai visi yang sama dalam pengembangannya, termasuk dalam penerapan standar harga
Mereka mengumpulkan petani-petani ikan di desa tersebut dan mendirikan kelompok tani Mino Raharjo dimana saat peresmiannya mendatangkan petugas PPL Kecamatan dan Dinas Koperasi.
Dengan berjalannya waktu, banyak petani yang ingin bergabung dengan kelompok tersebut. Untuk menjaga efektifitas, kelompok tani tersebut membatasi jumlah anggotanya 30 orang. Sedangkan sisanya mereka fasilitasi sehingga terbentuk kelompok-kelompok baru yang mencapai 4 kelompok tani di desa Jambidan.
Masing-masing kelompok mempunyai agenda sendiri-sendiri. Prestasi yang pernah diraih antara lain menjadi proyek percontohan gurame tingkat nasional dan model pendanaan tingkat nasional sebesar 900juta rupiah. Selain itu juga, beberapa LSM dan lembaga-lembaga resmi lain diantaranya UNDP, menggandeng mereka dalam mengembangkan usaha ini.
Info Bisnis
Semakin berkembangnya usaha tersebut, kelompok tani ini mencoba menciptakan diversifikasi produk. Pada awalnya pembibitan lele kemudian mereka mencoba pembibitan gurame. Setelah melewati beberapa waktu ternyata hasil dari pembibitan gurame lebih bagus dibanding pembibitan lele.
Mulai saat itulah mereka fokus untuk mengembangkan budidaya gurame sehingga saat ini mereka lebih dikenal dengan sentra budidaya gurame. Dalam pembudidayaan ini, mereka tidak fokus dalam pemijahan. Mayoritas petani fokus pada penetasan telur dan pembesaran.
Mereka membeli benih telur gurame seharga Rp30,- per ekor dan telur-telur ini mereka peroleh dari petani ikan di desa tersebut dan kota – kota sekitarnya. Produk yang dihasilkan petani ikan di kelompok tersebut berbeda-beda. Ada yang fokus hanya menyediakan telur ikan, ada yang fokus menyediakan bibit ikan usia 1 bulan, bibit usia 2 – 4 bulan sampai dengan bibit seukuran bungkus rokok atau berat 5 ons. Jika dirata-rata, kelompok tani tersebut bisa menghasilkan 2,5juta ekor per bulan.
Saat ini, UPR Mino Raharjo mengelola kolam yang tersebar di wilayah desa tersebut dengan total luas lahan mencapai +/- 7 hektar. Masing-masing petani mengelola kolamnya sendiri kecuali pada saat panen tiba. Biasanya mereka dibantu 2-3 orang yang membantu penangkapan, penghitungan, dan pengemasan. Tenaga kerja ini mendapat upah Rp30.000,- per hari.
Proses Produksi
Dalam proses produksinya, setelah telur menetas langsung ditempatkan dalam ember-ember khusus supaya benih-benih tersebut aman dan kuat hingga usia 4 hari. Kemudian dipindahkan ke dalam kolam-kolam hingga usia 1 bulan.
Kolam ukuran 2x2m bisa memuat 10ribu ekor bibit. Untuk mendapatkan bibit dengan ukuran yang lebih besar lagi, bibit tersebut dipindahkan ke kolam tanah dengan ukuran 5x5m atau lebih besar. Saat pembesaran bibit yang harus diperhatikan adalah kesehatan dan kondisi air. Ukuran ikan untuk dijual sesuai target pasar yang ingin disasar masing-masing petani. Untuk pakan, masing-masing ukuran dan usia bibit berbeda. Misal:
Usia bibit PakanJenis pakanJumlah pakanHarga
Telur-1 bulan Rp10rb/literCacing sutra10ribu ekor = 7lt/bulan
1 – 2 bulanD0 (pelet gembur)10ribu ekor = 10kg atau secukupnyaRp11rb/kg
2 bulan atau lebihpelet (jenis min2)sesuai ukuran yang ingin dicapaiRp6500/kg
Harga pakan yang cukup mahal menjadi salah satu kendala dalam pembudidayaan ikan gurame ini.
Keuntungan usaha
Keuntungan dalam budidaya gurame dibandingkan dengan jenis ikan yang lain adalah :
  1. Permintaan gurame yang cukup tinggi sehingga pasar terjamin
  2. Nilai jual yang cukup tinggi
  3. Bisa dijual dalam usia atau ukuran berapa pun karena kebutuhan pasar sangat variatif.
Sedangkan keunggulan budidaya gurame yang diterapkan kelompok tani Mino Raharjo adalah sistem guba, gugus simba, dimana bibit diberi suplemen nutrisi sehingga ikan dalam kategori sehat dan kualitas baik serta pengelolaannya dilakukan oleh petani yang cukup ahli dalam pembibitan dan pembesaran. Proses penjualannya dilakukan seleksi sesuai kualitas dan ukuran.
Kekurangan usaha
Peluang usaha perikanan gurameh membutuhkan keahlian khusus dalam menjalankannya. Karena proses perawatan yang cukup rumit, selain itu dibutuhkan pula beberapa nutrisi untuk menghasilkan ikan yang berkualitas baik dan tidak terkena penyakit. Lingkungan tempat memelihara ikan gurameh juga perlua diperhatikan, baik dari air, suhu, maupun media yang digunakan untuk memelihara. Agar dapat menghasilkan panen ikan yang berkkualitas.
Pemasaran sampai ke luar pulau
Sejauh ini mayoritas konsumen berasal dari Jogja dan pulau Jawa, beberapa Sumatera dan Kalimantan. Untuk wilayah Jogja sendiri mereka hanya bisa memenuhi 25% dari permintaan. Mereka diantaranya adalah petani pembesaran, pedagang besar, rumah makan dan sebagainya. Harga jual untuk bibit usia 1 bulan adalah Rp150,-per ekor dan untuk ukuran konsumsi (5 ons) Rp21.000/kg.
Dengan besarnya permintaan, adanya kompetitor tidak terlalu dirasa pengaruhnya. Salah satu upaya kelompok ini untuk memenuhi kebutuhan pasar, mereka mencoba memasyarakatkan budidaya gurame dengan mengadakan pelatihan rutin 1 bulan sekali. Demi kenyamanan dan efektifitas, peserta peltihan sehari itu dibatasi 25 sampai 30 orang. Mereka juga melayani konsultasi pembudidayaan tersebut.
Rencana ke depannya, UPR Mino Raharjo, pada tahun 2010 mentargetkan menjadi sentra percontohan dengan mengembangkan usaha perikanan dengan sistem one stop shoping. Diatas lahan di sebelah selatan desa seluas 2 hektar, dengan target dana Rp2milyar, mereka akan mengembangkan kawasan budidaya ikan terpadu dari hulu sampai hilir.
Mulai dari penetasan, pembesaran sampai dengan produk jadi yaitu ikan matang yang disajikan di rumah makan yang akan didirikan di atas lahan tersebut juga. Di samping itu, lokasi tersebut akan dilengkapi arena bermain dan wisata sehingga saat orang dewasa belajar budidaya, anak-anak diberikan fasilitas bermain.
Tips Sukses
Menjaga kualitas hasil ikan, pisahkan antara ikan yang berkualitas bagus dengan ikan yang kurang bagus. Jadi konsumen tidak kecewa jika mendapatkan ikan yang kurang bagus, untuk ikan yang kurang bagus masih tetap bisa dijual namun dengan penawaran harga yang lebih murah.

Analisa Ekonomi:

Analisis keuangan dibuat dengan basis perhitungan
1000 ekor bibit gurame ditebar

Pengeluaran

Pembelian bibit       : 1.000 ekor x Rp    750,00                                                          = Rp   750.000,00
Pakan D0              :    10 kg   x Rp 11.000,00                                                          = Rp   110.000,00
Pakan Pelet           :   900 kg   x Rp  6.500,00                                                         = Rp 5.850.000,00+
Total Pengeluaran                           = Rp 6.710.000,00

Pendapatan

Penjualan Ikan Gurame : 400 kg     x Rp 23.000,00                                                          = Rp 9.200.000,00

Total Pendapatan                             = Rp 9.200.000,00

Keuntungan   = Rp 9.200.000,00 - Rp 6.710.000,00                           = Rp 2.490.000,00

Proposal Usaha Terkait  :
Beternak Ayam Kampung
Usaha Pembibitan ikan Air Tawar
Beternak Kelinci

Thursday, November 5, 2015

Human Resources Management MODEL

Organization's Objectives + Environmental Influences|
|
Human Resource Planning (HRP)
+
Recruitment
+
Selection
+
Socialization
=
Competent employees who have adapted to the organization's culture
+
Training and Development
+
Career Development
=
Competent employees with up to date skill and knowledge
+
Motivation
+
Performance Appraisal
+
Reward and Punishment
=
Competent employees who desire to expert high effort
+
Benefit and Services
+
Safe and Healthful working conditions
+
Satisfactory union Relations
=
Competent employee who are committed to the organization and satisfied with their jobs
=
Value of life
Effective Human Resource Management
High productivity
Low turnover
Low absence
High job satisfaction
|
|
Changing conditions require on-going research and concern for the future
(organizational vision and missions)

Wednesday, November 4, 2015

Sukses Bisnis Kue Keju Setelah Memilih Resign


Selly (28), merupakan karyawan di salah satu agen periklanan terkenal. Beliau lebih memilih untuk resign dari pekerjaannya karena tidak sanggup menjalani hari-hari sebagai karyawan yang penuh tekanan.

Tak lantas menjadi seorang ibu rumah tangga saja, selly mencoba keberuntungan berbisnis kue keju yang beliau sajikan di dalam toples cantik.

Ide bisnis ini timbul karena selly melihat kehidupan dikota-kota besar sangat sibuk, sehingga orang sangat susah atau lupa untuk memanjakan dirinya, seperti santai-santai hingga memakan makanan kesukaannya sambil nyatai bersama keluarga.

Selly mengatakan “Saya miris melihat orang yang super sibu dan kayaknya ngak punya waktu nge-treat diri sendiri”.

Sebanarnya mereka ada waktu untuk santai bersama keluarga, namun tidak ada waktu untuk membuat cemilan. Sehingga ini merupakan peluang usaha, tambahnya.

Selly menjalan bisnis makanan ringan kue keju ini tidak sendirian, bersama temannya (Amelia), mencoba berekperimen dan menciptakan cemilan yang enak, manis, sehat dan banyak digemari orang, pastinya dengan harga cukup terjangkau.

Dari ide usaha itu, maka terciptalah Treat Inc.

Treat Inc cheese cake in jar adalah premium cheese cake yang dibuat dari bahan dengan kualitas terbaik dan praktis dibawa serta dinikmati di mana saja dan kapan saja untuk segala usia.

Cheese cake ini tersedia dalam 8 pilihan rasa yaitu original, oreo, chocochips, M&M, greentea, ovomaltime, blueberry, dan raspberry.

"Dibuat fresh begitu ada pesanan dan dikirim di hari yang sama atau keesokan harinya. Taruh di kulkas 1 minggu, maksimal 2 minggu, kita nggak pakai pengawet dan pewarna," ujarnya.

Saat ini, kata Selly, dirinya tengah mengembangkan produk baru sehingga ke depannya Treat Inc tidak hanya menyajikan cheese cake in jar tapi juga menyajikan treat yang lainnya.

Pemasaran baru dilakukan di Jakarta dan direncanakan melakukan pengiriman ke luar kota di Pulau Jawa dan Bali. Bisnis yang baru digarap ini telah menjual sedikitnya 200 toples dengan omzet sekitar Rp 3 juta per minggu.

Target jangka pendek adalah melipatgandakan omzet untuk penjualan di Jakarta saja sebelum ada reseller. Omzet untuk target jangka panjang adalah Rp 10 juta per minggu untuk penjualan di Jakarta menggunakan strategi reseller.

"Kami juga akan membuka kesempatan kepada reseller sebagai salah satu strategi kami untuk menambah jaringan pasar," katanya.

Tuesday, November 3, 2015

Kenali Hal yang Memperlambat Diet Kita

PERNAHKAH Anda merasa telah berjuang keras melakukan diet tapi berat badan tak kunjung turun?. Hal ini disebabkan karena adanya kesalahan yang seringkali tanpa disadari dalam menjalankan diet. Berikut adalah kesalahan dalam diet yang sering dilakukan.

1.
Kurangi jumlah makan
Hal ini seringkali dilakukan oleh para pelaku diet, dengan melewati salah satu jam makan seperti sarapan atau makan malam. Padahal sarapan penting sebagai energi utama untuk melakukan aktivitas sepanjang hari dan menghindari konsumsi gula atau lemak berlebihan di saat lapar.
2.
Batasi Makan makanan tertentu
Diet yang menganjurkan untuk tidak makan karbohidrat atau lemak sama sekali, dan hanya mengkonsumsi buah dan sayur saja tidak baik untuk kesehatan.
Karena kebutuhan tubuh akan vitamin dan mineral tidak akan tercukupi, terutama untuk usia remaja. Tubuh masih membutuhkan asupan kalori dan nutrisi yang seimbang untuk menjaga kesehatan. Pilihkan makanan yang rendah lemak daripada tidak makan lemak sama sekali.
3.
Konsumsi kalori terlalu rendah
Untuk perempuan, tubuh memerlukan sekitar 2000 kalori setiap harinya, sedangkan laki-laki membutuhkan sekitar 2500 kalori. Apabila kalori yang masuk dibatasi hingga sekitar 1000 kalori atau bahkan kurang, justru akan menyebabkan rendahnya metabolisme tubuh dan mengalami anemia.
4.
Tidak olahraga
Padahal olah raga dapat meningkatkan metabolisme tubuh yang membantu proses pembakaran lemak dan kalori, berat badan pun akan lebih cepat turun.
5
. Konsumsi salad Mengkonsumsi salad memang baik, namun patut diingat bahwa mayonnaise yang menyertai salad juga mengandung lemak yang cukup tinggi.
6.
Tidak minum susu
Mengkonsumsi susu setiap hari tetap dibutuhkan, terutama susu rendah lemak berkalsium tinggi karena dapat menguatkan tulang dan melengkapi nutrisi tubuh.
7.
Berat badan turun drastis
Sebaiknya berat badan yang turun tidak lebih dari 1-2 kg dalam seminggu karena dapat menimbulkan komplikasi kesehatan yang lain, seperti hati dan ginjal, yang dipaksa untuk bekerja lebih keras untuk menggantikan cadangan glukosa dalam darah.
Hal ini pun dapat mengganggu kesehatan Anda.

Monday, November 2, 2015

Kunci Pendidikan yang Baik Untuk Anak

Sekolah telah menyediakan serangkaian materi untuk mendidik seorang anak hingga dewasa termasuk perkembangan dirinya. Namun, tanggung jawab pendidikan bukan semata-mata menjadi tanggung jawab sekolah. Kunci menuju pendidikan yang baik adalah keterlibatan orang dewasa yaitu orang-tua yang penuh perhatian. Jika orang-tua terlibat langsung dalam pendidikan anak-anak di sekolah, maka prestasi anak tersebut akan meningkat. Setiap siswa yang berprestasi dan berhasil menamatkan pendidikan dengan hasil baik selalu memiliki orang-tua yang selalu bersikap mendukung. Apa yang dapat dilakukan oleh orang-tua bagi anaknya setelah mereka memasuki pendidikan di sekolah? Berikut ini beberapa hal yang perlu dilakukan oleh orang-tua agar anaknya dapat berprestasi di sekolah.
  • Dukungan Orang-Tua

    Orang-tua sebaiknya memberi perhatian kepada anak-anak mereka dan menanamkan kepada mereka nilai dan tujuan pendidikan. Mereka juga berupaya mengetahui perkembangan anak mereka di sekolah. Caranya adalah dengan berkunjung ke sekolah untuk melihat situasi dan lingkungan pendidikan di sekolah. Menaruh minat terhadap aktivitas sekolah akan secara langsung mempengaruhi pendidikan anak Anda.
  • Kerja Sama dengan Guru

    Biasanya apabila timbul masalah-masalah gawat, barulah beberapa orang-tua menghubungi guru anak-anak mereka. Sebaiknya, orang-tua perlu mengenal guru di sekolah dan menjalin hubungan yang baik dengan mereka. Berkomunikasilah dengan guru untuk perkembangan anak Anda. Guru juga perlu diberitahu bahwa Anda memandang penting pendidikan anak Anda di sekolah sebagai bagian kehidupannya. Ini akan membuat guru lebih memperhatikan anak Anda. Hadirilah pertemuan orang-tua murid dan guru yang diselenggarakan oleh sekolah. Pada pertemuan ini, Anda memiliki kesempatan untuk mengetahui prestasi akademis anak Anda serta perkembangan anak Anda di sekolah.

    Jika seorang guru mengatakan hal yang buruk mengenai anak Anda, dengarkan guru tersebut dengan penuh respek, dan selidiki apa yang ia katakan. Anda juga dapat menanyai guru-guru di sekolah mengenai prestasi, sikap, dan kehadiran anak di sekolah. Jika seorang anak sering bermuka dua, maka penjelasan dari guru bisa jadi mengungkap hal-hal yang disembunyikan anak Anda saat bersikap manis di rumah.
  • Sediakan waktu untuk anak

    Selalu sediakan waktu yang cukup banyak bagi anak Anda. Jika anak pulang sekolah, umumnya mereka cukup stres dengan beban pekerjaan rumah, ulangan, maupun problem lainnya. Sungguh ideal jika orang-tua misalnya seorang ibu berada di rumah pada saat anak-anak di rumah. Seorang anak akan senang bercerita ketika pulang sekolah seraya mengeluarkan semua keluhan dan bebannya kepada orang-tua. Bisa jadi mereka mulai menceritakan teman-temannya yang nakal yang mulai menawari rokok dan narkoba. Anda bisa segera tanggap dengan hal tersebut jika Anda menyediakan waktu bagi anak-anak Anda.
  • Awasi kegiatan belajar di rumah

    Tunjukkan Anda berminat pada pendidikan anak Anda. Pastikan anak-anak Anda sudah mengerjakan pekerjaan rumah (PR) mereka. Wajibkan diri Anda untuk mempelajari sesuatu bersama anak-anak Anda. Membacalah bersama-sama mereka. Jangan lupa jadwalkan waktu setiap hari untuk memeriksa pekerjaan rumah anak Anda. Kendalikan waktu menonton TV, Internet dan bermain game dari anak-anak Anda.
  • Ajari tanggung jawab

    Sekolah umumnya akan memberi banyak tugas untuk dipersiapkan anak di rumah dan di sekolah. Apakah mereka mengerjakan tugas-tugas itu dengan benar dan baik? Seorang anak dapat bertanggung jawab mengerjakan tugas mereka di sekolah jika Anda telah mengajar mereka untuk mengerjakan tanggung jawab di rumah. Cobalah mulai memberikan anak Anda pekerjaan rumah tangga rutin setiap hari seperti membersihkan tempat tidur sendiri menurut jadwal yang spesifik. Pelatihan di rumah seperti itu akan membutuhkan banyak upaya di pihak Anda karena perlu diawasi. Tetapi hal itu akan mengajar anak Anda rasa tanggung jawab yang mereka butuhkan agar berhasil di sekolah dan di kemudian hari dalam kehidupan.
  • Disiplin

    Jalankan disiplin dengan tegas namun dengan penuh kasih sayang. Jika Anda selalu menuruti keinginan anak, maka mereka akan menjadi manja dan tidak bertanggung jawab. Problem lain bisa muncul jika Anda terlalu memanjakan anak Anda seperti seks remaja, narkoba, prestasi yang buruk, dan masalah lainnya.
  • Kesehatan

    Jaga kesehatan anak Anda agar prestasi belajarnya tidak terganggu. Buat jadwal tidur yang cukup untuk anak Anda. Anak-anak yang kelelahan tidak dapat belajar dengan baik. Lalu hindari makanan seperti junk food, karena selain menyebabkan problem obesitas, juga mendatangkan pengaruh yang buruk terhadap kesanggupannya untuk berkonsentrasi.
  • Jadi teman terbaik

    Jadilah teman terbaik bagi anak Anda. Luangkan waktu untuk berbagi berbagai hal dengan mereka. Seorang anak membutuhkan semua teman yang matang yang bisa ia dapatkan.
Sebagai orang-tua, Anda dapat menghindari banyak problem dan kekhawatiran atas pendidikan anak Anda dengan mengingat bahwa kerja sama yang sukses dibangun di atas komunikasi yang baik. Kerja sama yang baik dengan para pendidik di sekolah juga dapat membantu melindungi anak Anda.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...